
SORONG, Monitorpapua.com – Komando Armada III menyelenggarakan Outbound bagi Perwira Korps Pelaut di kawasan Mako Koarmada III Jl. Bubara, No. 1 Kel. Klaligi, Distrik Sorong Manoi, Kota Sorong, Papua Barat, Kamis (12/12). Peserta kegiatan ini start dari dermaga Koarmada III yang dilepas Panglima Koarmada III Laksamana Muda TNI I N.G. Ariawan, S.E., M.M., dan disaksikan para Asisten Pangkoarmada III serta sejumlah pejabat lainnya. Outbound ini merupakan rangkaian kegiatan pekan pembinaan profesionalisme Korps Pelaut Koarmada III yang dimulai Rabu (11/12)
Outbound diawali “physical training” yakni lari 100 meter dengan membawa beban sebatang pohon secara bersama-sama, kemudian beban tersebut dibawa berenang kurang lebih 50 meter, dilanjutkan “Sit Up” 20 kali, “Pull Up 10 kali, menarik beban 50 meter, angkat barbel 10 kali, angkat beban hingga finish di depan Mako Koarmada III. Setelah beristirahat 15 menit, Outbound dilanjutkan “Fun Game” terdiri dari enam permainan, di antaranya spider web, pindah ban, ladang ranjau, dan pipa bocor serta perlombaan yel-yel yang menunjukan kepemimpinan, semangat dan kekompakkan dari setiap timnya.
Panglima Koarmada III Laksamana Muda TNI I N.G. Ariawan, S.E., M.M dalam arahannya menegaskan kegiatan ini dapat memberikan hasil nyata dan bermanfaat bagi kemajuan Koarmada III pada khususnya dan TNI Angkatan Laut pada umumnya. Keterlibatan dan peran aktif para peserta menunjukkan kesungguhan dalam mengikuti seluruh rangkaian kegiatan. Hal positif ini merupakan modal yang kuat bagi para Perwira dalam memberikan pengabdian terbaik kepada TNI AL, bangsa dan negara.
Tujuan digelarnya Outbound ini, kata Pangkoarmada, antara lain meningkatkan jiwa kepemimpinan, menciptakan kesamaan pemahaman dan persepsi, menjalin silaturahmi dan meningkatkan soliditas antar peserta, sekaligus sebagai wahana yang efektif dalam melaksanakan introspeksi, evaluasi, transformasi, kepemimpinan, serta meningkatkan kebersamaan dan kerjasama guna menguatkan kembali komitmen untuk terus membangun SDM unggul prajurit Matra Laut yang profesional.(T.GIRSANG/IWO)