Kapolda Papua Ajak Personil Jaga Kesehatan dan Berolahraga

43
- Iklan Berita 1 -

JAYAPURA, Monitorpapua.com – Kapolda Papua Irjen Pol Drs. Rudolf. A Rodja mengajak seluruh personil Polri di Polda Papua untuk menjaga keaehatan dan rajin berolahraga.

Ajakan Kapolda saat memimpin apel olahraga pagi. Turut hadir dalam apel tersebut Wakapolda Papua Brigjen Pol Drs. Yakobus Marjuki, PJU Polda Papua, Pama dan Pamen Polda Papua, Bintara, Tamtama Polda Papua, ASN Polri Polda Papua, bertempat di lapangan Apel Mapolda Papua, Jumat (14/6) pukul 07.30 Wit.

Kapolda Papua Irjen Pol Drs. Rudolf. A Rodja dalam arahannya mengatakan olahraga dijadikan lifestyle atau kebutuhan hidup karena kesehatan penting bagi anggota Polri saat bertugas untuk melayani masyarakat.

Saya mengingatkan kepada kita semua hari ini kita monitor situasi di Jakarta dimulai sidang sengketa pemilu 2019 untuk pilpres yang nanti akan diumumkan pada tanggal 28 Juni 2019 nanti.

Untuk itu, saya sudah memerintahkan Karo Ops untuk menyiagakan 2 kompi atau 2 SSK personel Samapta dan Brimob Polda Papua jika sewaktu-waktu kita perintahkan berangkat ke Jakarta untuk membantu pengamanan jelang putusan MK pada tanggal 28 Juni 2019, dalam minggu depan saya akan mengecek kesiapan perlengkapan perorangan masing-masing Personel.

Saya juga mengharapkan masing-masing pengemban fungsi untuk melakuakan pendekatan terhadap para tokoh yang berada masing-masing wilayah sehingga sekecil apapun informasi yang beredar di Masyarakat yang dapat mengganggu Kamtibmas dapat kita cegah.

Kita bersyukur bahwa di Papua situasi sampai dengan hari ini aman, namun aman itu bukan datang sendiri melainkan harus diupayakan. (Arifin P/Ren/IWO)

Berikan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini