Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Papua Barat Ir. F.H. Hendrik Runaweri, M.M. Lakukan Pembinaan

375

SORONG, Monitorpapua.com – Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Papua Barat, Ir. F.H. Hendrik Runaweri, M.M mengadakan kunjungan kerja (kunker) di wilayah Sorong Raya. Tujuan kunker melakukan pembinaan Pegawai/ASN lingkup Kementerian LHK Provinsi Papua Barat khususnya Kota dan Kabupaten Sorong, Kamis (24/6).

Dalam Pembinaan, Hendrik Runaweri menekankan kedisiplinan pegawai, pelayanan kepada masyakarat. Selain itu, Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Papua Barat mengevaluasi kinerja pegawai ASN agar mampu melayani masyarakat dengan baik dan bijaksana.

Maka, Hendrik Runaweri menyampaikan pesan Gubernur Papua Barat tentang kebijakan Gubernur untuk bekerja dari rumah dan bekerja dari kantor. “Kunjungan kerja saya selain membina dan mengevaluasi pegawai juga mensosialisasikan kebijakan Pak Gubernur “Work from home and Work from office”. Jadi yang bekerja di kantor 50% Eselon III dan IV, yang lainnya bekerja dari rumah,” terang Runaweri.

 

Dalam kegiatan pembinaan, tak lupa Kepala Dinas Kehutanan Provinsi menyampaikan pengalaman dan permasalahan bidang kehutanan. Selain itu, Beliau juga memberikan pengarahan untuk pegawai agar bekerja lebih giat, tetap memperhatikan protokol kesehatan dengan baik.

Runaweri juga menegaskan Pegawai/ASN harus disiplin serta mampu melayani masyarakat dengan cepat dan tepat, penegakan integritas, pelayanan masyarakat, dedikasi serta loyalitas.

Selain itu Hendrik Runaweri juga menambahkan tentang peningkatan kedisiplinan pegawai serta pentingnya teamwork, visi dan misi serta program-program yang menjadi prioritas nasional.

Usai membina para pegawai, Kepala Dinas Kehutanan Provinsi melihat kearsipan kantor agar tertata rapi sehingga pelaksanaan pelayanan, pemantauan, penilaian dan pengawasan administrasi kehutanan tertib. Kesempatan ini, Hendrik Runaweri menyumbang lemari kearsipan kantor di KPHL Unit II Kota Sorong. (Ren/J.Girsang/MP)

- Iklan Berita 2 -

Berikan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini