
SORONG, Monitorpapua.com – Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa S.E., M.Tr (Han) yang diwakili Danrem 181/PVT Brigjen TNI Indra Heri, S.E., menghadiri kegiatan Musyawarah Daerah (MUSDA) V Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Papua Barat, dengan tema ‘’Bangkitkan ekonomi di masa transisi pandemi dengan melahirkan pengusaha – pengusaha muda tangguh di Tanah Papua’’, bertempat di Pollaris Ballroom Hotel Vega, Kota Sorong, Prov. Papua Barat.
Walikota Sorong Drs. EC Lamberthus Jitmau, M.M., mengucapkan selamat datang kepada Ketua Umum BPP HIPMI.
Lambert mengungkapkan pihaknya dan seluruh lapisan masyarakat kota Sorong mengucapkan selamat datang kepada pengurus HIPMI, terkhusus Ketua Umum HIPMI, Bapak Mardani H. Maming.
‘’Saya titip putra putri Papua kepada bapak untuk dibina agar menjadi pengusaha pengusaha muda yang kawakan di negri yang kita cintai ini. Kita tunjukan jati diri kita sebagai orang Papua bahwa kita bisa menjadi pengusaha di tanah Papua yang kita cintai ini dan jangan menjadi pengemis di tanah yang kita cintai ini, maka dari itu mari kita tunjukan bahwa kita mampu menjadi pengusaha di Tanah yang kita cintai ini.
Marilah kita majukan tanah Papua ini karena dari kita untuk kita dalam membangun negeri yang kita cintai ini. Marilah kita menata diri, menata HIPMI untuk kemajuan tanah Papua di hari esok dan untuk kemajuan putra putri Papua untuk menjadi pemimpin di hari esok di tanah yang kita cintai ini,” ungkap Walikota Sorong.
Ketua umum BPD HIPMI Papua Barat Adriana Imelda Daat, dalam sambutannya menyampaikan, Besarnya HIPMI di Papua Barat bukan karena saya tapi karena bantuan rekan rekan HIPMI yang sudah bekerja keras dalam membangun HIPMI di Papua Barat.
‘’Saya berharap kepada Ketua umum agar memberikan kesempatan yang sebesar besarnya kepada pengusaha asli Papua, berikan prioritas kepada kami agar menjadi tuan yang bekerja di tanah kami sendiri,” kata Imelda Daat.
Harapan saya tambah Imelda Daat, kepada ketua HIPMI yang akan menggantikan dirinya agar terus berkordinasi dengan para senior dan terus menggandeng para pengusaha muda agar HIPMI terus berkembang di Papua Barat.
Pada kesempatan yang sama Ketua Umum BPP HIPMI Mardani H. Maming, menyampaikan bahwa HIPMI merupakan perkumpulan pengusaha -pengusaha muda, agar melahirkan pemimpin- pemimpin muda. Terima kasih kepada pemerintah daerah Papua Barat sudah mendukung HIPMI di Papua Barat.
‘’Kalau pengusaha nasional diadu dengan pengusaha daerah maka pengusaha daerah akan kalah dengan pengusaha nasional. Terkait hal itu, maka Kita bekerja sama dengan pengusaha daerah melalui intervensi pemerintah sehingga di daerah bisa berjalan dengan baik.
Menjadi negara yang maju, melahirkan pengusaha muda agar negara menjadi maju, maka perlu melahirkan pengusaha muda dalam memajukan negara ini,” pungkasnya.
Wakil Gubernur Papua Barat Muhammad Lakotani, SH., M.Si, dalam sambutannya sekaligus membuka dengan resmi acara MUSDA V BPD HIPMI Papua Barat yang ditandai dengan pemukulan tifa,
Pada kesempatan ini pula, Wakil Gubernur Papua Barat, menyampaikan harapnnya agar HIPMI terus memberikan kontribusi pemikiran sehingga melahirkan pemimpin pemimpin muda Papua di masa yang akan datang.
Kita tahu bahwa pandemi covid-19, memberikan badai yang menghantam ekonomi di negara ini maka mari kita bergandengan tangan termasuk HIPMI dalam menghadapi badai pandemi covid ini. Saya berharap forum ini bisa melahirkan kader-kader pemimpin bangsa di masa yang akan datang.
Turut Hadir di antaranya, Wakil Gubernur Papua Barat Muhammad Lakotani, SH., M.Si Wali Kota Sorong Drs. Ec. Lambertus Jitmau, M.M, Bupati Kabupaten Sorong Dr.
Johny Kamuru, S.H., M.Si, Bupati Tambrauw/Ketua KAGAMA Kota Sorong Gabriel Asem, SE, M.Si, Bupati Fak-fak Mohammad Uswanas, Wakil Bupati Maybrat/Ketua HIPMI Maybrat Markus Jitmau Dirpolairud PB Kombes Pol Budi Utomo, S.I.K, Ketua Umum HIPMI Mardani H. Maming, Ketua Umum HIPMI PB Andriana Imelda Daat, Sekjen HIPMI Bagas Adhadirgha, Kajari Kota Sorong Erwin Priyadi Hamonangan Saragih, S.M., M.H, Kasdim 180/Sorong Mayor Inf H. Triayana, S.Pd.I,M.Pd.I, Ketua KPU Kota Sorong Robeth B.Yumame.S.Sos, Ketua DMI Kota Sorong Drs. H. Kisman Rahayaan, MM. (*/J.Girsang/Ren)